Kunjungi Juga Klub Sastra Kami

SASTRA MEDUSA

Jumat, 20 Agustus 2010

Like Horror and Mistery

Saya adalah seorang penyuka hal-hal yang berbau horor dan misteri. Yah, walaupun saya kadang takut dengan sesuatu yang horror jika sedang sendirian, tapi saya masiiih aja suka yang berbau horror. Juga misteri, saya suka misteri karena satu alasan yang sangat standar. Baca saja sendiri di bawah ya!

Nah, hal-hal yang menyangkut dengan horor dan misteri, misalnya:
1. Ketika sedang pesantren di sekolah, ada seorang teman saya yang mengatakan ada hantu. Lalu saya, bersama beberapa teman lain yang penasaran(dan mempunyai nyali untuk melihatnnya, walaupun cuma sedikit,hehe) segera pergi melihat ke tempat yang katanya ada hantu. Tapi setelah diperiksa, tidak ada apa-apa, maka dengan kecewa kami kembali ke ruang berkumpul dan mengatakan tidak ada hantu.
Saya kesaaaaaaaaaaaaaaal sekali, padahal saya ingin melihat hantu(kalau ada teman lain yang ikut melihat, tapi kalau sendirian, mana beranii! Hehe, tapi kalau ada teman lain yang mengikuti di belakang, saya yang paling depan, itu seru banget! :p.)
2. Yang di atas tadi saat pesantren saat SD, nah, yang ini, saat sekolah kami melaksanakan kegiatan study banding (sekarang sudah SMP). Lokasi kejadiannya(halah, seperti berita saja!), di tempat rekreasi Sari Ater, di Ciater(Bandung). Di sana, kami menuju ke Rumah Hantu, yang katanya menyeramkan. Tapi saat saya masuk, kecewa lagi... Saya tidak takut dengan hantu buatas di dalam Rumah Hantu tersebut, tapi... SAYA KAGET SEKALI WAKTU TIBA-TIBA ADA HANTU YANG MUNCUL KETIKA KAMI SEDANG BERJALAN MANYUSURI JALAN MENCARI JALAN KELUAR!! Hii, padahal saya di depan, sok berani, taunya suka kaget sendiri(masih mending, yang lain ada yang ketakutan,hehe :p). Huh, pas lagi jalan di dalam, ada tali aja, saya kaget banget, dikirain sarang laba-laba(I hate it!). Tapi harus diakui, walaupun Rumah Hantu di sana tidak terlalu menyeramkan, tapi MENGAGETKAN!
3. Ini yang menunjukkan saya penggila misteri: SAYA SUKA KOMIK DETEKTIF CONAN!! Haha, memang, saya suka misteri hanya karena komik itu(sepele banget kan?!). Yah, memang, berkat teman saya, saya jadi suka komik itu dan mempunyai satu tokoh yang sampai sekarang masih saya kagumi, paling disenangi, yaitu, seperti gambar pembuka di atas, KAITO KID! xD.. Saya tau ini memang konyol, tapi... saya mau nulis apalagi coba? Ya udah deh, sesuai profil saya(baca dulu profil saya!), kesenangan saya bicara ngelantur! Hahaha!
Akhir kata, alias kesimpulan, saya penyuka horror yang penakut, dan penggila misteri yang biasa-biasa aja. Bingung? Silakan dipikir sendiri.
Selamat berpikir!!! :D


NB: Maaf bila ada salah kata, atau sesuatu yang dapat menyinggung perasaan anda semua. Posting ini saya buat sekedar tuk menghilangkan rasa suntuk(atau menambah?). Yang jelas, saya menulis posting ini sekedar tuk Have Fun. Jangan dipikirkan terlalu jauh. Oke?! ^.^

2 komentar :

www.upik.tk mengatakan...

Mantap... Mantap...
Hmmm...
Follow balik ya^^

Shabrina Izzati mengatakan...

Makasih udah baca
*gimana cara buka blognya?

Posting Komentar


 
Copyright (c) 2010 open your eyes to this big world... . Design by WPThemes Expert

Blogger Templates and RegistryBooster .